Dari denyut desa ke hiruk kota
Negeri ini bernafas dalam jiwa kita
Dijemari pemahat dilangkah penari
Terpatri kisah abadi takkan lari
Bukan sekedar warna di kanvas senja
Bukan hanya nada dalam lagu lama
Ini adalah suara tanah bisikan sejarah dan jeritan luka
Tawa yang tak pernah sirna
Seni lahir dari perih dan bangga
Dari tanah retak yang tumbuhkan bunga
Ia mengajarkan kita memandang
Bukan hanya melihat, merasakan, dan mendengar
Maka biarlah inspirasimu mengalir
Menyentuh jantung negeri yang takkan mungkir
Setipa karya yang kau beri
Ada keindahan yang sangat indah
